Merajut Kebersamaan: Memberikan Penyuluhan untuk Mewujudkan Kerukunan pada Generasi Muda di Kampung Sibau Rumbau, Simunjan ,Sarawak Malaysia
Sarawak, fuad.iainptk.ac.id – Mahasiswa PKM kampung sibau rumbau , melakukan kegiatan untuk menanamkan sikap toleransi beragama yaitu melalui program kerja sosialisasi. Program tersebut berupa penyuluhan dalam mewujudkan kerukunan pada generasi milenial. Kegiatan penyuluhan tersebut dilaksanakan di surau Darul Taqwa Kampung Sibau Rumbau Simunjan Sarawak Malaysia pada tanggal 7 februari 2024.
Penyuluhan tersebut disampaikan oleh Salah satu mahasiswa PKM yaitu Satya putri insani sebagai narasumber. Kegiatan ini diikuti oleh anak muda yang berusia 20 tahun keatas.
Generasi muda adalah harapan dan penerus cita-cita bangsa, sudah selayaknya kita tanamkan dan memberikan pembekalan pengetahuan tentang bagaimana pentingnya untuk menjaga toleransi kebersamaan antar umat beragama sejak saat ini, sehingga kedepan kehidupan umat beragama yang sudah berjalan harmonis di Kampung Sibau rumbau selalu terjaga.
Pada kegiatan tersebut narasumber menyampaikan bahwa Generasi muda memiliki peran penting dalam mewujudkan kerukunan dan toleransi di tengah masyarakat. Generasi muda umumnya lebih terbuka terhadap perbedaan. Mereka lebih muda bergaul dengan orang-orang dari berbagai latar belakang sehingga dapat membangun rasa saling pengertian.
Aidil salah satu anak muda yang mengikuti penyuluhan tersebut mengatakan bahwa ” kami hidup berdampingan antara agama Islam dan Kristen. sejauh ini kami tidak pernah berkonflik antar agama. hobi keseharian kami selalu bermain bola kaki (takraw) pada sore hari dan bermain bersama dengan anak muda lain yang berbeda agama. (ungkapnya)
Dengan ini dapat diketahui sikap toleransi mengajarkan kita untuk selalu berprilaku baik dan menerima perbedaan yang terdapat pada orang lain dan suatu kerukunan atau kehidupan harmonis akan tercipta jika tidak membeda bedakan seseorang berdasarkan agama yang dianut.
Penulis : Satya Putri Insani
Editor : Imansyah