| |

Kesan dan Pesan Selama Proses Penulisan Dalam Kegiatan Penulisan yang diadakan oleh Rumah Literasi Jurnal Fuad.

Pontianak-fuad.iainptk.ac.id, 29 Desember 2023 – Kegiatan menulis merupakan suatu kegiatan yang melibatkan proses berpikir dan kreativitas pada diri kita. Sehingga dalam proses menulis, saya mengalami berbagai macam pengalaman, baik yang menyenangkan maupun yang menantang. Salah satu pengalaman yang menyenangkan dalam proses penulisan adalah saya merasa menemukan ide yang menarik. Ide yang menarik dapat membuat penulis merasa bersemangat untuk menulis dan menghasilkan karya yang berkualitas.

Pengalaman lain yang menyenangkan dalam proses penulisan adalah saat saya merasa berhasil menyampaikan pesan atau gagasan yang ingin disampaikan. Keberhasilan dalam menyampaikan pesan atau gagasan dapat membuat penulis merasa senang meskipun menurut saya tulisan saya kurang dari kata sempurna karena saya masih dalam proses belajar juga . Selain pengalaman yang menyenangkan, saya juga mengalami berbagai macam hambatan dalam proses penulisan.

Salah satu tantangan yang sering dihadapi oleh penulis adalah saat penulis merasa malas atau kurang ide dalam berpikir. Pada saat itu, saya merasa kesulitan untuk melanjutkan atau tidak karena sudah setengah jalan dalam menulis saya merasa malas dan buntu dalam menuangkan ide. Saya juga merasa kesulitan untuk menemukan kata-kata yang tepat untuk menyampaikan pesan atau gagasan. Kesulitan dalam menemukan kata-kata yang tepat dapat membuat saya merasa sedikit cemas.

Adapun tantangan lainnya adalah saya sempat ingin tidak melanjutkan tulisan karena dari awal saya daftar berdua bersama teman sekelas saya. Kami membagi tugas, saya yang membuat latar belakang dan teman saya membuat bagian pembahasan. Akan tetapi, qodarullah teman saya mengalami hambatan sehingga tidak bisa melanjutkan tulisannya, nah disitulah saya mulai merasa malas dan tidak ingin melanjutkan tulisan yang telah kami berdua rancang, tapi saya berpikir kembali untuk melanjutkan tulisan yang setengah sudah saya buat yang dari awal kemarin. Dengan tekat dan semangat saya kembali melanjutkan tulisan yang saya buat itu dan Alhamdulillah hampir 2 hari saya menyelesaikan.

Meskipun ada tantangan yang dihadapi, proses penulisan tetap merupakan suatu kegiatan yang bermanfaat dan menyenangkan. Proses penulisan dapat membantu saya untuk mengembangkan kreativitas, meningkatkan kemampuan berpikir, dan belajar hal-hal baru.

Berikut adalah kesan dan pesan dari para saya yang telah mengikuti kegiatan penulisan “Kegiatan penulisan ini sangat bermanfaat bagi saya. Saya belajar banyak hal tentang proses penulisan, mulai dari mencari ide, serta mengembangkan ide”.

“Adapun pesan yang ingin saya sampaikan yaitu tetaplah semangat dalam menulis karena menulis bisa membuat pengetahuan meningkat dan bisa meraih presentasi jika kita berusaha dengan bersungguh-sungguh”.

Penulis: Tiara
Editor: Young

Similar Posts