|

Rapat Evaluasi dan Persiapan Perkuliahan di Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah IAIN Pontianak

Pontianak, (FUAD IAIN Pontianak) – Gedung Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah (FUAD) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak di selenggarakannya rapat yang digelar pada hari Senin ini. Rapat tersebut bertujuan untuk mengevaluasi dan mempersiapkan perkuliahan tahun akademik 2023/2024 di lingkungan fakultas tersebut.

Hadiri oleh sejumlah pejabat di lingkungan FUAD IAIN Pontianak, rapat tersebut juga menyuguhkan pembahasan penting mengenai penyelesaian mahasiswa akhir. Salah satu momentum penting dalam rapat ini adalah apresiasi yang diberikan kepada Subkoordinator Sub Bagian Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah, Rahmida, S.Ag. Rahmida telah terbukti membantu mahasiswa dalam menyelesaikan perkuliahan dengan baik, sehingga diapresiasi oleh para pejabat yang hadir.

Tak hanya itu, rapat juga mengulas tentang peningkatan jumlah mahasiswa baru dari tahun ke tahun. Hal ini menggarisbawahi perlunya dukungan dari seluruh sivitas akademika di lingkungan FUAD IAIN Pontianak untuk memastikan terus meningkatnya jumlah mahasiswa baru. Dekan FUAD IAIN Pontianak menegaskan bahwa meskipun peningkatannya belum signifikan, promosi terhadap FUAD IAIN Pontianak harus tetap dilakukan. Beliau menambahkan dengan tegas, “Fuad IAIN Pontianak ada di hati ku”, sebagai simbol bahwa promosi tersebut harus menjadi bagian dari hati setiap individu yang terlibat.

Selain itu, dalam rapat tersebut dekan juga mengharapkan untuk menghidupkan kembali program mengaji di awal pemulaan perkuliahan. Hal ini bertujuan untuk memperkuat ikatan antara mahasiswa dengan agama dan spiritualitasnya sejak awal perjalanan akademik mereka.

Rapat ini menandai langkah awal yang penting dalam mempersiapkan dan memastikan kualitas perkuliahan di Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah IAIN Pontianak tetap terjaga dan berkembang. Semua pihak sepakat untuk terus bersinergi demi meningkatkan kualitas pendidikan dan pengajaran di institusi ini.

Penulis : Asip
Editor : Imansyah

Similar Posts