gallery
|

Membanggakan Dosen FUAD Menjadi Dewan Hakim MTQ XXXI Provinsi Kalbar

Pontianak – fuad.iainptk.ac.id, Merupakan sebuah kebanggaan ketika beberapa dosen Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah (FUAD) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak dipercaya menjadi Dewan Hakim pada ajang Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XXXI tingkat Provinsi Kalimantan Barat di Kabupaten Sanggau. Kepercayaan ini juga sebagai wujud kerjasama yang telah terjalin selama ini antara FUAD IAIN Pontianak dengan pemerintah provinsi Kalimantan Barat melalui Lembaga pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Provinsi Kalimantan Barat.Rabu, 30/08

Informasi yang masuk ke awak media FUAD, adapun rincian dosen FUAD yang dipercaya menjadi Dewan Hakim MTQ XXXI tingkat Provinsi Kalimantan Barat yaitu Prof. Dr. KH. Wajidi Sayadi, M.Ag sebagai Pengawas Dewan Hakim Cabang Karya Tulis Ilmiah Al-Quran, Prof. Dr. H. Zaenuddin, MA sebagai Dewan Hakim Cabang Karya Tulis Ilmiah Al-Qur’an, Prof. Dr. Ibrahim, MA sebagai Dewan Hakim Cabang Karya Tulis Ilmiah Al-Qur’an, Dr. Yusriadi, MA sebagai Dewan Hakim Cabang Karya Tulis Ilmiah Al-Qur’an, Dr. H. Harjani Hefni, Lc, MA sebagai Pengawas Dewan Hakim Cabang Hifdzil Qur’an 30 Juz dan Hifdzil Hadits, H. Hepni Putra, Lc, M.Ag sebagai Dewan Hakim Cabang Hifdzil Qur’an 30 Juz dan Hifdzil Hadits, dan Dr. Udi Yuliarto, MA sebagai Dewan Hakim Cabang Khattil Qur’an.

Dr. Cucu, M.Ag selaku Dekan FUAD IAIN Pontianak mengungkapkan rasa bangganya atas kepercayaan yang diberikan LPTQ Provinsi Kalbar kepada para dosen-dosen FUAD. Ini juga sebagai wujud kerjasama yang terjalin antara FUAD dengan LPTQ Provinsi Kalbar.

“Alhamdulillah, dosen-dosen kami dari FUAD dipercaya untuk menjadi Dewan Hakim pada MTQ XXXI tingkat Provinsi Kalbar di Kabupaten Sanggau. Kepercayaan tersebut sangat membanggakan bagi kami, artinya dosen-dosen kami eksis dan dipercaya oleh masyarakat dan pemerintah. Ini tentu juga sebagai wujud pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi dan juga sebagai realisasi kerjasama antara LPTQ dengan FUAD IAIN Pontianak,” ujar Dekan perempuan satu-satunya di IAIN Pontianak.

Penulis: D. Darmadi JA
Editor: Ulya

Similar Posts