| |

Mahasiswa Manajemen Dakwah IAIN Pontianak Gelar Pelatihan Baitul Maal

Pontianak-fuad.iainptk.ac.id, Pontianak, 13 Desember 2023 – Himpunan Mahasiswa Program Studi Manajemen Dakwah (HMPS-MD) IAIN Pontianak menggelar pelatihan Baitul Maal dengan tema “Pemuda Berdaya Ekonomi Melalui Keuangan Syariah” di Aula Wakil Walikota Pontianak, Selasa (12/12).

Pelatihan ini dihadiri oleh Kaprodi Mada Bapak Dr. Suhrawardi, M.Si. Sekprodi Mada bapak Arief Adi Purwoko, S.FIL, M.SC. serta sekitar 100 mahasiswa Manajemen Dakwah dari angkatan 2020 hingga 2023. Pemateri pelatihan ini adalah Tok Ya (K.H Muhammad Nur Hasan), Beliau adalah pendiri dan pimpinan Masjid Kapal Munzalan Indonesia.

Ketua HMPS-MD IAIN Pontianak, Teddy Kurniawansyah, mengatakan bahwa pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan mahasiswa dalam membentuk Baitul Maal sendiri.

“Baitul Maal merupakan lembaga keuangan syariah yang berfungsi untuk mengelola zakat, infak, dan sedekah. Pelatihan ini diharapkan dapat menghasilkan generasi muda yang berdaya ekonomi melalui keuangan syariah,” ujar Teddy Kurniawansyah.

Pemateri pelatihan, Tok Ya, mengatakan bahwa Baitul Maal dapat menjadi sarana pemberdayaan ekonomi umat dan mencetak sosok Ismail modern.

“Baitul Maal dapat menyalurkan dana zakat, infak, dan sedekah kepada masyarakat yang membutuhkan. Selain itu, Baitul Maal juga dapat memberikan pembiayaan usaha kepada masyarakat yang kurang mampu,” kata Tok Ya.

Kaprodi Manajemen Dakwah IAIN Pontianak, Dr. Suhrawardi, M.SI, mengapresiasi kegiatan pelatihan Baitul Maal ini.

“Pelatihan ini sangat bermanfaat bagi mahasiswa Manajemen Dakwah. Mahasiswa dapat belajar tentang konsep dan praktik Baitul Maal,” ujar Dr. Suhrawardi, M.Si.

Pelatihan Baitul Maal ini berlangsung lancar dan mendapatkan respon positif dari para mahasiswa.

Penulis: Wiwik
Editor: Young

Similar Posts