Sasar Generasi Milenial, Webinar Nasional Dakwah Media Online FUAD IAIN Pontianak Sukses DIgelar
Pontianak – fuad.iainptk.ac.id, Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah Institut Agama Islam Negeri Pontianak kembali menggelar webinar nasional Dakwah Media Online Generasi Milenial bekerjasama dengan Fakultas Dakwah dan Komunikasi Universitas Islam Sunan Gunung Djati Bandung, Jumat 18/09 Pagi.
Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Dekan FUAD IAIN Pontianak, Dr.Ismail Ruslan, M.Si, Dekan FDK UIN Bandung Dr H. Ahmad Sarbini, M.Ag, serta menghadirkan beberapa narasumber antara lain Artis kenamaan Irfan Hakim, Khansa Qonita yang merupakan Alumni Mahasiswa Program Studi Komunikasi Penyiaran Islam FUAD IAIN Pontianak, Sri Hartutik Sandora yang merupakan mahasiswa berprestasi Program Studi Manajemen Dakwah FUAD IAIN Pontianak, Dr. Didin Salahuddin, MA , Dr. H. Aang Ridwan, M.Ag, Dr. H. Tata Sukayat, M.Ag yang merupakan Dosen FDK UIN Bandung serta Dr. Ibrahim, MA dab Dr.Cucu, M.Ag yang merupakan dosen KPI dan MD FUAD IAIN Pontianak.
Dalam pengantarnya, Dekan FUAD IAIN Pontianak menyampaikanucapan terima kasihnya kepada dekan FDK UIN Bandung serta semua narasumber dan peserta yang telah mengikuti kegiatan webinar tersebut.
Sebagaimana tujuan digelarnya webiner tersebut guna mempersiapkan generasi millenial untuk gencar melakukan dakwah di media sosial, serta diharapkan generasi nantinya mampu bersaing dalam maraknya media sosial di era 4.0 saat ini
“Sesungguhnya kemajuan teknologi yang dialami dalam konteks medsos banyak sisi positifnya. Dakwah bukan hanya dalam forum tertutup, tapi bisa dalam medsos yang dampaknya sangat masif.
Salah stau fenomena yang tak bisa dihindari pada media online dan pada anak muda yakni bagaimana melibatkan media online dan anak muda,” ujarnya.
Dikatakannya media sosial memang mempunyai dua dampak yang sangat besar, diantaranya dampak negatif dan positif.
Media sosial akan berdampak pada negatif jika disalahgunakan atau hanya menyebar informasi yang kurang bermanfaat.
Namun media sosial juga akan memberikan dampak positif ketika digunakan dengan hal-hal kebaikan, seperti menyiarkan islam melalui dakwah media online.
“Maka diharapkan pada webinar ini, kita bisa mendengarkan dari bang Irfan dan narasumber untuk memberikan pandangan tentang tantangan bagi anak muda kedepan di media online ini agar bisa mengetahui cara berdakwah di media online, dakwah yang ramah dan santun hingga bermanfaat bagi semuanya,” ungkapnya.
Pada kesempatan yang sama, Dekan FDK UIN Bandung Dr. H. Ahmad Sarhini, M.Si dalam sambutannya juga menyampaikan bahwa pihaknya mengapresiasi kepada dekan FUAD IAIN Pontianak yang telah memprakarsai bekerjasama melaksanakan webinar ini.
“Kita menyadari bahwa topik webinar kita tentang dakwah media online, ini bagi kaum milenial sangat penting. Kita selaku akademisi dakwah dan pelaku dakwah tentu memiliki tanggung jawab moral yang sangat tinggi untuk menyentuh kepada seluruh lapisan masyarakat, khususnya generasi millenial kita mempunyai harapan yang sangat tinggi agar mampu menjadi generasi islam sebagai pemimpin zaman yang tangguh dan justru tak menjadi korban zaman,” ungkapnya.
“Maka diharapkan pada webinar ini, kita bisa mendengarkan dari bang Irfan dan narasumber untuk memberikan pandangan tentang tantangan bagi anak muda kedepan di media online ini agar bisa mengetahui cara berdakwah di media online, dakwah yang ramah dan santun hingga bermanfaat bagi semuanya,” ungkapnya.
Pada kesempatan yang sama, Dekan FDK UIN Bandung Dr. H. Ahmad Sarhini, M.Si dalam sambutannya juga menyampaikan bahwa pihaknya mengapresiasi kepada dekan FUAD IAIN Pontianak yang telah memprakarsai bekerjasama melaksanakan webinar ini.
“Kita menyadari bahwa topik webinar kita tentang dakwah media online, ini bagi kaum milenial sangat penting. Kita selaku akademisi dakwah dan pelaku dakwah tentu memiliki tanggung jawab moral yang sangat tinggi untuk menyentuh kepada seluruh lapisan masyarakat, khususnya generasi millenial kita mempunyai harapan yang sangat tinggi agar mampu menjadi generasi islam sebagai pemimpin zaman yang tangguh dan justru tak menjadi korban zaman,” ungkapnya.
Sebagaimana generasi millenial saat ini sudah mendapatkan ruang lingkuo yang cukup besar dari kalangan masyarakat maupun pemerintah dalam meningkatkan kualitas berkarya ataupun berdakwah.
Hingga dikatakannya generasi millenial nantinya bisa menjadi pemimpin bagi bangsa yang tangguh dan tak menjadi korban zaman yang saat ini semakin pesat terhadap kemajuan teknologi.
“Maka kita berharap kepada narasumber nanti bisa memberikan eksplorasi, informasi dan pencerahan khususnya dalam pengenalan tipologi dan stratifikasi dakwah kaum milenial.
Kita juga berharap narasumber bisa memberi pencerahan tentang kebutuhan, ide dan aspek-aspek tentang dakwah kepada kaum milenial agar ketika berdakwah dapat menyentuh dengan apik,” harapnya.
Webinar nasional ini dibagi dalam dua sesi dan diikuti secara langsung oleh ratusan peserta melalui zoom dan Kanal Youtube FUAD IAIN Pontianak dan Madania TV UIN BAndung. Para peserta sangat antusias menyimak webinar hingga selesai
Penulis: Rokib
Editor: Sri Wahyuni