Memetakan Mahasiswa Sesuai Kompetensi Prodi BKI Lakukan Sosialisasi PPL Daring
Pontianak – fuad.iainptk.ac.id, Selasa (13/07), Pukul 08.30 Wib Program Studi Bimbingan Konseling Islam FUAD IAIN Pontianak melakukan Sosialisasi Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) secara daring via Google Meet (GM) sebagai salah step mencapai hasil baik bertujuan sesuai visi-misi Prodi, setelah sehari sebelumnya bersama kelima Program Studi yang ada di Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah mengadakan Rapat Online membahas beberapa teknis pelaksanaan PPL yang diagendakan dimulai setelah KKL tepatnya 13 September-13 Oktober 2021.
Pertemuan yang diikuti oleh semua mahasiswa aktif BKI sebanyak 50 orang, dan dihadiri langsung oleh Ketua dan Sekretaris Program Studi dan satu CPNS Dosen BKI berlangsung lancar tanpa ada gangguan berarti. Mahasiswa terlihat antusias menyimak penjelasan dari Pengelola Prodi dengan sesekali melemparkan pertanyaan terkait teknis lapangan.
Seperti tahun 2020 dimana PPL juga dilaksanakan dengan sistem blended learning, pengelola Prodi meminta mahasiswa untuk pro aktif melakukan survey tempat dan program kerja langsung ke lokasi PPL. Hal ini bertujuan sebagai bentuk aktualisasi diri mahasiswa mengenal diri dan lingkungannya sehingga dalam menjalani PPL menjadi lebih menyenangkan, sehingga target mendapat ilmu lebih maksimal.
Dalam arahannya, Dr. Hesty Nurrahmi, M.Pd meminta keseriusan seluruh mahasiswa BKI untuk mensukseskan PPL tahun 2021 agar nantinya menjadi ilmu bermanfaat saat telah menjadi sarjana. Secara tegas Ia pun mengingatkan program kerja harus dilakukan sesuai dengan rancangan maksimal dan kebutuhan Lembaga tempat PPL.
Penulis : Amalia Irfani
Editor : Didi Darmadi