Mengenal Hendra Gunawan, Mahasiswa Berprestasi Terpilih Jadi DEMA FUAD IAIN Pontianak
Pontianak – fuad.iainptk.ac.id, Hendra Gunawan, salah satu mahasiswa berprestasi di Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) FUAD IAIN Pontianak. Terbaru, ia terpilih sebagai Ketua Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah (FUAD) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak masa bhakti 2021-2022 pada Pemilihan Raya Mahasiswa (PEMIRAMA) Keluarga Besar Mahasiswa FUAD IAIN Pontianak yang dilakukan secara daring beberapa waktu yang lalu.
Melalui Surat Keputusan Dekan FUAD IAIN Pontianak nomor 113 tahun 2021 menetapkan Pasangan calon nomor urut 02 (Hendra Gunawan dan Muhammad Babul Yatama) sebagai Ketua dan Wakil Ketua DEMA FUAD IAIN Pontianak masa bhakti 2021 2022 pada 1 Maret 2021 dengan total perolehan suara Pasangan calon nomor urut 01 304 suara, pasangan calon nomor urut 02 dan pasangan calon nomor urut 02 dengan perolehan suara 346 suara. Dan 18 suara tidak sah. Dari total suara yang masuk sebanyak 668 suara.
Melalui wawancara secara daring, Hendra berharap ke depannya DEMA FUAD IAIN Pontianak dapat membangun sinergi dan harmonisasi antar Organisasi Mahasiswa, Pihak Fakultas, dan Program Studi yang ada di FUAD IAIN Pontianak.
Hendra menyampaikan “Harapan saya Semoga kedepannya kami bersama ORMAWA FUAD serta Mahasiswa di FUAD untuk bersama-sama membangun Fakultas ini agar lebih baik lagi ke depannya dan kami bisa mengerjakan program unggulan kami yang sudah kami paparkan kepada seluruh Mahasiswa FUAD, tanpa mereka program ini pasti tidak akan berjalan dan InsyaAllah kami akan tetap terus memberikan kontribusi yang terbaik untuk satu tahun ke depan”, ujarnya.
Hendra pun mengucapkan terima kasih atas kepercayaan dan partisipasinya kepada seluruh Mahasiswa FUAD yang telah memilihnya untuk dapat memimpin di DEMA FUAD IAIN Pontianak selama satu tahun ke depan.
Penulis: Bob Andrian
Editor: Didi Darmadi