Tim Pengelola Infaq dan Wakaf FUAD Laksanakan Sosialisasi Kepada Ormawa FUAD IAIN Pontianak
Pontianak, (fuad.iainptk.ac.id) – Tim Pengelola Infaq dan Wakaf Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah IAIN Pontianak melaksanakan sosialisasi mengenai Gerakan Infaq dan Wakaf (Giwaf) FUAD kepada Ormawa dan Duta di lingkungan FUAD IAIN Pontianak.
Sosialisasi dilaksanakan secara daring via Zoom Meeting pada Jum’at (28/2) pukul 09.00 WIB. Sosialisasi ini dihadiri oleh beberapa anggota tim pengelola, perwakilan ormawa serta duta dari masing-masing program studi yang ada di FUAD.
Sosialisasi ini bertujuan untuk mengenalkan seputar Giwaf dan teknis pelaksanaannya kepada mahasiswa FUAD. Karena menindaklanjuti permintaan dari Dekan FUAD, Dr. Cucu, M.Ag., agar gerakan ini dapat dilaksanakan di pekan pertama perkuliahan semester genap tahun 2025.
Dipimpin dan dibuka langsung oleh Ketua Tim Pengelola, Dr. Amalia Irfani, M.Si., ia menyampaikan bahwa Giwaf ini ditujukan secara general, tidak diperuntukkan bagi salah satu atau beberapa prodi saja.
“Infaq dan Wakaf yang ada di FUAD ini memang ditujukan untuk semua prodi. Karena uang yang diinfaqkan juga akan kembali kepada kita. Dari kita, untuk kita. Dan juga, melalui gerakan inilah kita jadikan sebagai jalan dakwah kita,” ujar Dr. Amalia Irfani.
Dilanjutkan dengan penyampaian gambaran umum serta teknis pengumpulan infaq oleh salah satu anggota tim pengelola, Ridha Nurhaliza. Dengan harapan, para ormawa yang hadir dapat memahami dengan baik mengenai gerakan ini untuk disosialisasikan kembali kepada mahasiswa-mahasiswa yang ada di prodinya serta dapat terlaksana sesuai dengan yang waktu telah direncanakan.
Penulis: Ridha Nurhaliza
Editor : Acip doang