Perkuat Harmoni, Mahasiswa IAT IAIN Pontianak Gelar MAKRAB
PONTIANAK – fuad.iainptk.ac.id, , Program studi ilmu al-Quran dan Tafsir FUAD IAIN Pontianak melaksanakan agenda tahunan yaitu MAKRAB (Masa keakraban) yang dilaksanakan oleh HMPS IAT. Dilaksanakan di AULA Rektorat Lt.4 IAIN Pontianak, AHad, 26/10.
Tema yang di angkat pada kegiatan ini adalah “Merajut keharmonian ukhwah IAT”
Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh mahasiswa IAT di seluruh angkatan, kemudian dihadiri juga oleh Ketua Prodi bapak Buhori., S.pd.I MP.d dan sekretaris Prodi Ibu Nurmy AR., M.Pd.
Kegiatan berlangsung dengan baik dan semuanya lancar.
Pada acara makra tersebut, Buhori selaku ketua Prodi memberikan sambutan yang luar biasa kepada para mahasiswanya.
Dalam penyampaiannya ia berharap kepada mahasiswa jangan pernah menyerah dalam menuntut ilmu. Memberikan motivasi belajar dan meraih kesuksesan baik di dunia maupun di akhirat.
“Mahasiswa IAT harus mampu bersaing dan berprestasi baik di lingkuga kampus maupun di luar kampus. “ujarnya.
Penulis: Anang Bustami
Editor: Didi Darmadi