Mengenal Lebih Dekat Program Studi Psikologi Islam IAIN Pontianak 2023
Pontianak – fuad.iainptk.ac.id, Psikologi Islam IAIN Pontianak merupakan program studi psikologi islam pertama yang berada di Kalimantan Barat. Untuk mengenalkan prodi baru ini, seluruh mahasiswa Psikologi Islam IAIN Pontianak khususnya mahasiswa semester 4 kelas B ikut serta dalam program “Mengenal Psikologi Islam lebih dekat”, mahasiswa kelas 4B sangat antusias dan bersemangat dalam mempromosikan Program Studi Psikologi Islam IAIN Pontianak kepada masyarakat luas.
Promosi ini dilakukan dari tanggal 28 Mei 2023 hingga 23 Juni 2023. Promosi Program Studi Psikologi Islam IAIN Pontianak menargetkan kepada siswa-siwi SMA/sederajat yang masih bingung untuk melanjutkan studi kedepannya. Tak hanya mengenalkan program studi kepada para peserta tetapi juga terdapat penyampaian materi dari mahasiswa, hal ini bertujuan untuk tidak hanya sekedar omong kosong bahwa Program Studi Psikologi Islam IAIN Pontianak merupakan prodi yang unggul, tetapi juga menciptakan mahasiswa yang berprestasi serta berani tampil.
Kegiatan ini juga diapresiasi oleh Abdullah Syifa, M.Pd, selaku kaprodi Psikologi Islam IAIN Pontianak, beliau sangat bangga dan memberikan dukungan positif kepada seluruh mahasiswa yang ikut serta dalam kegiatan ini. Dosen pengampu psikologi komunikasi, yaitu Ema Zati Baroroh S.Psi., M.Psi., Psikolog berharap dengan diadakannya program ini para mahasiswa bisa memperkenalkan lebih luas lagi dan melatih para mahasiswa untuk berani tampil”.
“Mahasiswa dilatih untuk bisa turun lapangan mempromosikan dan memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai psikologi Islam, dan kegiatan dilaksanakan supaya mahasiswa belajar menjadi duta-duta kampus dan sebagai Sarana sosialisasi pula untuk prodi memperkenalkan diri dan lebih dekat kepada masyarakat”, ujarnya.
Seluruh mahasiswa kelas 4B tidak serta merta turun kelapangan semuanya, tetapi dibagi menjadi 6 kelompok, beranggotakan sekitar 3-4 orang perkelompok. Tiga kelompok mengambil lokasi di Pondok pesantren, yaitu Pondok Pesantren Darunnaim Pontianak, Pondok Pesantren Darul Khairat Kubu Raya, dan Pondok Pesantren Raudhatul Firdaus Kubu Raya
Kelompok yang melakukan promosi di Pondok Pesantren Darul Khairat menyampaikan pendapat mereka melalui penyuluhan sekaligus promosi yang dilakukan ini sangat berkesan lantaran sambutan dari para peserta yang antusias sekali mendengarkan apa yang mereka sampaikan, saat promosi prodi banyak yang antusias mendengarkan dan bahkan ada yang ingin ikut bergabung menjadi keluarga besar psikologi islam. Ketika diberi materi penyuluhan para peserta menyimak dengan seksama dan antusias mendengarkan tips-tips yang dibagikan.
Mengenal lebih dekat Psikologi Islam IAIN Pontianak tak hanya di lakukan di lingkungan SMA/Sederajat dan lingkungan Pondok Pesantren, tetapi terdapat dua kelompok dari kelas 4B melaksanakan program ini di tingkat SMP/Sederajat, yaitu di MTsN 1 Pontianak dan SMPIT Anak Soleh Mempawah. Dan materi yang di sampaikan di SMPIT Anak Sholeh Mempawah tentang People Pleaser.
“Saat melakukan penyuluhan anak-anak cukup antusias untuk mendengarkan penjelasan tentang people pleaser, mereka antusias mendengarkan karena mereka kurang tau tentang apa itu people pleaser. Saat mereka sudah mengetahuinya mereka merasa bahwa mereka memiliki sikap seperti itu. Saat bagian promosi mereka sangat antusias saat melihat video yang kami tampilkan, apalagi saat bagian eskalator mereka terkejut bahwa dikampus ada menyediakan fasilitas eskalator tersebut. Saat sudah melakukan penyuluhan komunikasi ini kami merasa senang bisa berbagi ilmu dengan adik-adik disana apalagi mereka cukup antusias saat kami melakukan penyuluhan dan kepala sekolah disana sangat baik karena kami sudah di izinkan untuk melakukan penyuluhan disekolah mereka “, ujar Nabila sebagai perwakiilan kelompok yang melakukan kegiatan di SMPIT Anak Sholeh Mempawah.
Dalam melaksanakan program “Mengenal Psikologi Islam lebih dekat” ini di harapkan dapat menjadi wadah terbentuknya perwakilan prodi yang dapat menjadikan Prodi Psikologi Islam IAIN Pontianak lebih dikenal masyarakat. “Harapan saya kedepannya program studi Psikologi Islam ini dapat menjadi wadah terbentuknya lulusan yang kompeten di bidang psikologi, sehingga ilmu yang didapatkan di Psikologi Islam ini menjadi manfaat bagi disi sendiri dan lingkunagn sekitar”, ujar Ramadhanti seabgai perwakilan dari kelas 4B.
Editor: Didi Darmadi