DEMA FUAD IAIN Pontianak Sukses Gelar Webinar Menggapai Prestasi Gemilang Semangat Cinta Al-Qur’an
Pontianak – fuad.iainptk.ac.id, Webinar Dewan Ekekutif Mahasiswa Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (DEMA FUAD) IAIN Pontianak dengan tema “Menggapai Prestasi Gemilang Dengan Semangat Cinta Al-Qur’an” pada Jum’at (17/09). Dalam rangka untuk mensyiarkan dan menghidupkan marwah keistimewaan kitab suci Al-Qur’an, Dewan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (DEMAF) menyelenggarakan serangkaian acara webinar yang bertajuk pendekatan kepada Al-Qur’an.
Nurlita Amaliya (Ketua D-PSDM) sebagai panitia mengucapkan ribuan terima kasih yang sebesar-besarnya dan mengajak kepada semua peserta untuk mengikuti webinar ini dengan semangat serta menyerukan untuk menjadikan momenatum webinar ini sebagai ajang untuk motivasi agar lebih cinta kepada Al-Qur’an.
Hendra Gunawan (Ketua DEMA FUAD) selaku pembuka acara menyampaikan pentingnya mengikuti webinar qur’an ini untuk menambah keimanan dan kecintaan terhadap Al-Qur’an. “Webinar ini walaupun dilaksanakan melalui online kita berharap dapat terlaksana dengan lancar dan baik. Dan juga tidak lupa diucapkan terima kasih kepada seluruh panitia dari Departement Pengembangan Sumber Daya Mahasiswa (D-PSDM) yang telah bersungguh-sungguh untuk dapat melaksanakan webinar ini dalam rangka untuk mensyiarkan keagungan Al-Qur’an dan menambah keimanan serta ghiroh mahasiswa khususnya untuk cinta terhadap Al-Qur’an,” katanya.
Sebelum dimulainya pengisi materi, Irfan Alfiansyah (Moderator) mempersilahkan terlebih dahulu kepada saudara M. Dai Maftuh dan saudari Tri Rahmayanti untuk menampilkan duet kaloborasi qori dan qori’ah berprestasi sebagai pembuka acara menjelang diskusi kepada pemateri.
Selanjutnya pada sesi materi pertama, Fadhli Dzil Ikram berbagi pengetahuan mengenai motivasi dalam belajar Tilawah Al-Qur’an dan Motivasi untuk menjadi seorang Qori (pembaca Tilawah Al-Qur’an). Dalam penjelasannya, untuk menjadi seorang Qori butuh proses yang sangat panjang dan keistiqomahan yang kuat dari diri sendiri.
Sementara itu pada materi kedua, DEMA FUAD mendatangkan seorang mahasiswi yang sering berprestasi di IAIN PONTIANAK yaitu Ummi Khairiyah. Beliau memaparkan pengalaman-pengalamannya dalam setiap ajang perlombaan. Kemudian disusul dari penyampaiannya mengenai tips-tips menjadi seorang qori’ah yang berprestasi.
Dilanjutkan pada sesi berikutnya yaitu tanya jawab antara pemateri dan peserta. Kemudian tibalah waktu diujung acara sesi bersama pemateri-pemateri. Irfan Alfiansyah (Moderator) kembali menyerahkan acara kepada Fitri Tien Cinderimidi selaku (MC).
Webinar yang diikuti oleh lebih dari 100 peserta itu mendapat respon baik dari peserta maupun pemateri.
Penulis: Irfan
Editor: Didi Darmadi