PONTIANAK – fuad.iainptk.ac.id, Program Studi Bimbingan Konseling Islam FUAD IAIN Pontianak berbangga menjadi Program Studi peraih jumlah partisipasi mahasiswa tertinggi pada kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Pelaksanaan Pembelajaran dan Mutu Proses Pembelajaran Semester Genap di lingkungan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak semester genap tahun akademik 2018-2019.
Kegiatan publikasi hasil Monev dan Rapat Tinjauan Manajemen diselenggarakan oleh Lembaga Penjamin Mutu (06/11/2019) dibuka langsung oleh Rektor IAIN Pontianak, Dr. Syarif. MA, dan dihadiri oleh unsur pimpinan Institut, Fakultas, Ketua dan Sekretaris Program Studi yang ada di IAIN Pontianak. Ketua LPM, Dr. Edi Kurnanto, M.Pd dalam laporannya menjelaskan pentingnya Monev pembelajaran sebab ada point penting di APS dan APT, sehingga kegiatan ini haruslah dikerjakan dengan keseriusan dan sungguh-sungguh pada hasil.
Rektor IAIN Pontianak dalam sambutannya meminta agar partisipasi dan hasil Monev lebih ditingkatkan lagi untuk kedepannya, dan meminta dengan tegas agar seluruh pimpinan yang ada di Fakultas turut berperan aktif mengawasi dan mendukung Monev, selain sebagai evaluasi dosen juga karena ini berkaitan erat dengan borang akreditasi. Hal senada juga disampaikan oleh Wakil Rektor I bidang Akademik, Dr. Firdaus Achmad, M.Hum. Menurutnya, Monev menjadi penting karena berkaitan dengan masa depan program studi. Ia pun meminta ada sosialisasi dari Fakultas dan Program Studi kepada mahasiswa tentang Monev, dan kedepan Monev akan terintegrasi dengan Siakad.
Dijelaskan oleh Kepala Pusat Audit dan Pengendalian Mutu, Dr. Ibrahim, MA.Populasi Monev dilakukan untuk tiga angkatan yakni mahasiswa semester tiga, lima dan tujuh. Diikuti empat fakultas dan pascasarjana, dengan total 18 program studi. Ada 28 pertanyaan, yang terbagi atas 3 aspek. Tiga aspek perencanaan, empat belas pelaksanaan dan 11 evaluasi.
Di sesi tanya jawab, Ketua Program Studi BKI Dr. Hesty Nurrahmi, M.Pd menguraikan kegembiraannya sebagai bentuk keberhasilan Prodi yang diasuhnya selama dua semester berturut-turut sebagai Prodi dengan tanggapan tertinggi Monev. Tak lupa Ia pun mengucapkan terima kasih kepada Sekretaris Prodi dan seluruh mahasiswa aktif BKI yang ikut berkontribusi secara aktif dan terus menyemangati hingga ditutupnya penilaian online Monev. (Amalia Irfani)