| |

Tunjang Hafalan Santri Ponpes Mahyajatul Qurra’, Mahasiswa IAT FUAD IAIN Pontianak Gelar Kegiatan MIM

Pontianak – fuad.iainptk.ac.id, Kamis(16/09), mahasiswa PPL dari Program Studi IAT FUAD IAIN Pontianak gelar kegiatan Menghafal Itu Mudah (MIM) di Pondok Pesantren Mahyajatul Qurra’ yang berlokasi di jalan Ujung Pandang 2.

Kegiatan ini dilaksanakan di pagi hari pada pukul 09.30 WIB dan diikuti oleh santri wati yang tidak memiliki kegiatan wajib. Kegiatan MIM merupakan sebuah program yang bertujuan untuk memudahkan santri dalam menghafal Al-Qur’an.

Julianti sebagai pengajar mengawali kegiatan ini dengan memaparkan identitas al-Qur’an dan dilanjutkan dengan menghafal nama-nama surah yang kemudian dilanjutkan menghafal ayat Qur’an beserta artinya.

“Tujuannya biar mudah dalam menghafal. Jadi mereka ada gambaran cerita dalam ayat itu apa. Teknisnya, pengajar mengarahkan murid buat ngikutin dia. Misalnya surah Al-Baqarah ayat 2, ذلك artinya “itu”, الكتب “kitab”, di sebutkan satu-satu atau dua sekaligus tidak apa, tergantung pengajar. Setelah itu digabungin ذلك الكتب “kitab itu”. Jadi dalam satu ayat diterjemahkan perkata, biar mereka tahu artinya”, jelas Julianti.

Kegiatan ini juga mendapat respon baik dari para santri. Hal ini dibuktikan dengan antusias dari mereka dalam mengikuti pelajaran MIM seperti menjawab pertanyaan yang dilontarkan pengajar.

“Kegiatan ini bagus, tak hanya mengembalikan semangat kami dalam menghafal, dengan kegiatan ini juga kita bisa tau cara cepat mengetahui halaman awal juz, menghafal ayat dengan nomor, nama-nama surah dan identitas Al-Qur’an. Karena biasanya kami hanya menghafal ayat dan kadang juga suka lupa atau terbalik antar urutan nama surah”, ungkap salah satu santri wati yang mengikuti kegiatan MIM.

Penulis: Amia
Editor: D. Darmadi

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *